Perbedaan dari Final Fantasy XII The Zodiac Versi Playstation 2 dengan PC

Game merupakan salah satu alternatif yang dilakukan oleh sebagian orang untuk menghibur mereka di waktu kosong. Game sendiri kini bisa dimainkan dimanapun atau kapanpun menggunakan media Androis, iOS, ataupun PC. Apakah kamu ingin bermain game yang benar-benar bagus? Salah satu game yang bisa direkomendasikan yaitu Final Fantasy XII The Zodiac. Untuk permainan Final Fantasy XII The Zodiac hanya bisa dimainkan menggunakan PC. Game yang satu ini merupakan game yang pengembangan awalnya berasal dari playstation 2. Tentu saja, walaupun berasal dari pengembangan playstation 2 kini game final fantasy XII memiliki banyak hal-hal yang baru atau lebih tepatnya dengan versi yang bagus dan menarik dari sebelumnya.

Membahas bahwasannya Final Fantasy XII The Zodiac merupakan game yang awalnya dengan versi playstation 2, kali ini akan dibahas mengenai perbedaan game yang satu ini dengan versi playstation 2 dan versi PC yang terbaru. Dari segi grafis yang ada di versi playstation 2 dengan versi PC, lebih bagus grafis yang ada di versi PC daripada versi playstation 2.

Selain itu, masih banyak sekali hal yang baru dan tentunya lebih bagus daripada versi playstation 2 salah satunya yaitu game yang ada di versi PC lebih balance daripada di versi playstation 2. Sebenarnya, ada hal yang lebih perlu kamu ketahui bahwasannya game final fantasy XII lebih mudah untuk dimainkan tetapi dengan versi PC yang lebih balance maka kini semua mengenai aspek game dibuat seimbang sesuai dengan tingkatannya jadi sebagian pemain dari final fantasy XII lebih memilih untuk berhenti bermain dikarenakan progress cerita yang lumayan sulit.

Setelah sedikit membahas perbedaan yang pertama dari versi PC dengan versi playstation dari segi grafis dan juga segi balancenya game. Ada juga hal yang membedakan game final fantasy XII dari versi PC dengan versi playstation 2 yaitu Zodiac Job System. Sistem ini pertama kali diluncurkan ke dalam game versi PC dan tentunya di versi playstation 2 tidak memiliki sistem Zodiac Job System. Dengan adanya, sistem Zodiac Job System akan memudahkan para pemain untuk mengembangkan karakter yang dia mainkan sesuai dengan kemampuan dari zodiac mereka.  Tentu saja dengan sistem ini akan membuat karakter yang balance.

Ada sesuatu hal lagi yang membuat game final fantasy XII lebih berbeda dari versi playstation 2 yaitu quickening dan summon yang tidak perlu lagi memakai MP. Tentunya hal ini sangatlah menguntungkan sekali untuk dicoba. Sekarang dengan menggunakan quickening dan summon akan memberikan keuntungan bahwasannya tidak akan mengurangi MP dari user. Walaupun begitu dalam penggunaannya hanya dibatasi dengan penggunaan selama 3x.

Dari penggunaan, ada hal yang bisa membuat kamu tertarik yaitu kamu bisa mengambil alih kendali Guest Party dan juga Esper Summon. Tentu saja, hal ini bisa membuat kamu bergairah untuk segera memainkan game final fantasy XII. Dalam hal ini, lebih baik kamu menggunakan guest party karena kamu akan lebih memiliki kemudahan untuk menyusun strategi yang kuat.

Begitulah sedikit informasi mengenai perbedaan yang ada di game final fantasy XII dengan tema the zodiac dari versi playstation 2 dengan versi PC. Perbedaan yang amat jelas sangat berkembang karena dari tahun ke tahun pengembangan teknologi juga makin membaik dan bisa digunakan untuk mengembangkan segala macam hal menjadi lebih berkualitas.